Cara Bayar IndiHome Lewat Mobile Banking BRI

Cara Bayar IndiHome Lewat Mobile Banking BRI

IndiHome mendukung banyak metode pembayaran untuk nasabah BRI. Sebagai nasabah BRI, kamu bisa membayar IndiHome melalui Mobile Banking BRI dan Internet Banking BRI.

Cara bayar IndiHome lewat Mobile Banking BRI dan Internet Banking BRI sangat mudah dan bisa hanya bermodal HP Android saja.

Adanya dukungan terhadap dua metode pembayaran IndiHome untuk nasabah BRI tersebut, membuat kamu tidak perlu pergi berkunjung ke ATM BRI terdekat.

Selain melalui kedua metode tersebut, yang terbaru, kamu bisa membayar tagihan IndiHome melalui aplikasi Android resmi dari BRI bernama BRImo.

Baca juga: Cek Identitas Lewat No Rekening Bank BRI

Cara Bayar IndiHome Lewat Mobile Banking BRI dan Internet Banking BRI

Kamu bisa membayar tagihan IndiHome melalui 4 metode berbeda. Pertama, dengan membayar di ATM BRI terdekat.

Kedua, dengan menggunakan Mobile Banking BRI (BRI Mobile). Ketiga dengan menggunakan Internet Banking BRI.

Keempat dan terakhir dengan menggunakan aplikasi Android BRImo.

Berikut cara bayar IndiHome lewat Mobile Banking BRI dan metode pembayaran BRI lainnya.

1. Melalui ATM BRI Terdekat

Cara pembayaran tagihan IndiHome ini merupakan cara pembayaran klasik. Jika kamu memang memiliki waktu luang yang cukup dan tidak keberatan berkunjung ke ATM BRI terdekat, maka cara ini bisa dipilih.

Cara ini juga ramah untuk nasabah BRI yang tidak nyaman dan mahir menggunakan HP pintar dan internet.

Berikut adalah cara membayar tagihan IndiHome melalui ATM Bank Rakyat Indonesia terdekat.

  1. Silakan kunjungi ATM BRI terdekat.
  2. Masukkan kartu ATM dan ketik PIN.
  3. Pilih menu Pembayaran.
  4. Pilih opsi Telkom.
  5. Ketik kode area dan nomor telepon.
  6. Periksa lagi nomor yang kamu masukkan.
  7. Jika sudah benar, pilih benar.
  8. Untuk melakukan pembayaran, pilih Ya.
  9. Pembayaran tagihan IndiHome berhasil dilakukan.

2. Melalui Internet Banking BRI

Fasilitas Internet Banking bisa kamu coba gunakan untuk melakukan pembayaran tagihan IndiHome. Untuk menggunakan fasilitas ini, koneksi internet menjadi syarat mutlak.

Kamu bisa mengakses Internet Banking BRI melalui website resminya. Kamu bisa mengunjungi website-nya melalui HP maupun PC.

Berikut adalah cara membayar tagihan IndiHome melalui Internet Banking BRI.

  1. Buka web browser di PC atau HP-mu.
  2. Buka website resmi BRI.
  3. Alamatnya ada di: https://ib.bri.co.id/.
  4. Di sana, ketik User ID dan PIN.
  5. Klik Login.
  6. Pilih menu Pembayaran.
  7. Pilih menu Telepon.
  8. Silakan isi sumber rekening, nomor telepon, dan nama tagihan kode area.
  9. Jika sudah benar, pilih Submit.
  10. Informasi detail tagihan IndiHome-mu akan keluar.
  11. Lanjutkan dengan ketik PIN dan m-Token yang sudah didapatkan melalui SMS.
  12. Jika sudah mantap, klik Konfirmasi.
  13. Pembayaran tagihan IndiHome berhasil dilakukan.

Baca juga: Kenapa Notifikasi SMS Banking BRI Tidak Masuk

3. Melalui Mobile Banking BRI

Mobile Banking BRI telah lama diandalkan nasabah BRI untuk melakukan transaksi bermodal HP tanpa harus keluar rumah. BRI Mobile menyediakan fitur pembayaran tagihan IndiHome.

Jika kamu sudah terdaftar di Mobile Banking BRI, melakukan pembayaran tagihan IndiHome di sini merupakan cara terbaik.

Berikut adalah cara bayar IndiHome lewat Mobile Banking BRI (BRI Mobile).

  • Buka aplikasi BRI Mobile.
  • Login atau masuk ke aplikasi tersebut.
  • Selanjutnya, kamu pilih Mobile Banking BRI.
  • Pilih menu Pembayaran.
  • Pilih opsi Telkom.
  • Ketik kode area dan nomor telepon IndiHome.
  • Jika sudah benar, ketuk Oke.
  • Ketik Pin dan ketuk Send.
  • Selanjutnya, Mobile Banking BRI akan melakukan transaksi via SMS.
  • Ketuk Oke untuk melanjutkan proses.
  • Ikuti semua prosedur yang ada pada SMS.
  • Jika transaksi sukses dilakukan, kamu akan mendapat SMS balasan.
  • SMS tersebut berisi informasi bahwa transaksi berhasil.
  • Pembayaran tagihan IndiHome berhasil dilakukan.

4. Melalui Aplikasi BRImo

Aplikasi BRImo adalah aplikasi resmi dari BRI untuk para pengguna fasilitas perbankan BRI. Aplikasi ini menjadi sumber dan media layanan dari BRI.

Melakukan pembayaran beragam tagihan termasuk tagihan IndiHome bisa dilakukan dengan mudah melalui aplikasi ini. Aplikasi BRImo merupakan aplikasi gratis.

Jika kamu belum memilikinya, maka kamu bisa mengunduhnya dari Google Play Store.

Agar bisa membayar tagihan IndiHome melalui aplikasi ini, BRImo harus sudah diinstal di HP yang akan kamu gunakan.

Berikut adalah cara membayar tagihan IndiHome melalui aplikasi Android BRImo.

  • Buka aplikasi BRImo yang sudah terpasang di HP-mu.
  • Kemudian, masuk dengan mengetik User ID atau sidik jarimu.
  • Setelah sukses Login, kamu berada di halaman utama aplikasi.
  • Pilih menu Lainnya dan pilih opsi Telkom.
  • Kamu akan melihat Tab Pembayaran Telkom.
  • Ketuk tombol biru dengan teks Pembayaran Baru.
  • Ketik nomor ID IndiHome dan ketuk Lanjutkan.
  • Nominal tagihan IndiHome akan muncul.
  • Tagihan tersebut muncul dengan nama dan nomor pelanggan IndiHome.
  • Pastikan identitas data sesuai dan benar.
  • Untuk membayar tagihan, ketuk tombol Bayar.
  • Ketik PIN BRImo.
  • Notifikasi pembayaran IndiHome akan muncul di BRImo.
  • Pembayaran tagihan IndiHome berhasil dilakukan.

Baca juga: Cara Mengetahui No Kartu ATM BRI 16 Digit

Cara bayar IndiHome lewat Mobile Banking BRI dan Internet Banking BRI merupakan cara bayar tagihan IndiHome yang paling mudah dilakukan.

Dengan mengetahui berbagai cara membayar tagihan IndiHome dengan mudah, maka tidak ada alasan kamu mengalami telat pembayaran yang bisa berujung kerugian.